Perkembangan bahasa Indonesia kini sudah merambah sampai ke dunia. Bahkan bahasa Indonesia dikukuhkan sebagai bahasa resmi Konferensi Umum UNESCO pada Senin, 20 November 2023 di Paris. Hal ini menunjukkan bahwa bahasa Indonesia mulai dikenal luas. Melalui BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) bahasa Indonesia tidak lagi dikenal sebagai bahasanya saja, tetapi juga budayanya. Buku BIPA Berbasis Budaya ini merupakan buku yang dapat digunakan untuk pengajar atau penggiat BIPA dalam mengajarkan dan mengenalkan bahasa dan budaya Indonesia. Buku ini berisi tentang landasan teori pembelajaran BIPA, pendekatan pembelajaran BIPA berbasis budaya, strategi pembelajaran BIPA berbasis budaya, pengembangan kurikulum BIPA berbasis budaya, dan evaluasi BIPA berbasis budaya.